Menurut kabar VR-Zone, yang mengutip dari sumber terpercaya menyatakan, Intel yakin teknologi terbaru mereka dapat membuat prosesor menjadi lebih fleksibel, sehingga mampu memenuhi kebutuhan untuk pasar mobile maupun desktop.
Prosesor Intel Haswell akan muncul sebagai penerus dari Ivy Bridge dan menggunakan arsitektur baru yang telah disempurnakan demi mencapai TDP antara 10 hingga 20 watt untuk versi mobile. Ini merupakan perubahan yang signifikan dari voltase regular prosesor Sandy Bridge saat ini, yang memiliki TDP rata-rata 35 hingga 45 watt.
Haswell akan memiliki konsumsi listrik yang rendah bersama dengan teknologi konfigurasi TDP yang muncul pertama kali pada Ivy Bridge, sehingga memungkinkan produsen laptop menawarkan daya tahan baterai hingga 10 hari dalam posisi standby untuk perangkat berbasis Haswell.
Selain itu, disertakan pula teknologi dynamic overclocking baru yang akan meningkatkan secara drastis fungsi yang terdapat pada versi kedua dari Turbo Core, yang digunakan oleh prosesor Sandy Bridge saat ini. Fitur lainnya meliputi dukungan terhadap DirectX 11.1 API dan dukungan terhadap instruksi AVX2.
Haswell diharapkan muncul pada tahun 2013, namun belum diumumkan tanggal peluncuran secara pasti. (fahrur)

0 komentar:
Posting Komentar